» Website: https://www.sripari.com » Email: redaksi.sripari@gmail.com » Alamat: Redaksi Tuban: Jalan Raya Logawe nomor 359 Rengel 62371, CP/WA: 082231041229. Redaksi Surabaya: Jalan Kebonsari Raya nomor 26,CP/WA: 082333695757. » Telepon: .

■ Tuban Barometer

Coblosan Pilkades Soko Rampung Digelar Desa Bangunrejo Tegang
08 Desember 2016 | Tuban Barometer | Dibaca 2957 kali
TEGANG: Aparat keamanan bersiaga di Balai Desa Bangunrejo sebelum kemudian mengamankan panitia pilkades ke kantor Kecamatan Soko, Kamis (08/12/2016) malam. Foto: SRIPARI.COM/M ZAINUDDIN
Gelaran coblosan pilkades tiga desa di Kecamatan Soko yang menjadi rangkaian even serentak di Kabupaten Tuban berhasil melahirkan kepala desa baru enam tahun ke depan. Hanya saja, suasana tegang terjadi di Desa Bangunrejo, menyusul kemenangan tipis calon nomor 3 Warsidin dengan nomor urut 2 Teguh Hermanto yang hanya terpaut dua suara.

SRIPARI.COM, TUBAN-Suasana panas di Desa Bangunrejo berbanding terbalik dengan dua desa lainnya yang juga menggelar pilkades yakni Desa Gunung Anyar dan Sandingrowo, Kamis (08/12/2016). Dua desa ini berhasil menuntaskan perhitungan suara dengan mulus.

Pantauan pewarta sripari,com, ketegangan pendukung antar kedua calon yang berlangsung di Balai Desa Bangunrejo sekira pukul 17.00 wib, dipicu setelah panitia yang bertugas menghitung suara lewat speaker menutup acara rekapitulasi untuk kemenangan calon nomor 3 Warsidin.

Dari penghitungan tersebut masing-masing calon berdasar nomor urut yakni Sunjani memperoleh 345 suara, Teguh Hermanto 1.272, Warsidin 1.274 dan Redi Marjono dengan 26 suara. Panitia sendiri belum sempat mengumumkan penghitungan karena diserang massa yang diduga pendukung calon nomor 2.

Hasil penghitungan itu sendiri baru diketahui setelah massa berhasil merampas rekapitulasi yang dibuat panitia pilkades Desa Bangunrejo. Mengetahui hasil perhitungan antara Warsidin dan Teguh hanya terpaut dua suara, massa menuding panitia telah berbuat curang.

"Ada selisih cukup tajam antara rekapan yang dihuat timses calon nomor 2 dengan panitia. Ini jelas pendzaliman. Jelas-jelas panitia tidak transparan," terang warga yang mengaku tidak berpihak kepada calon manapun di tengah kerumunan massa yang terus memanas.

Mengantisipasi situasi kian memanas aparat keamanan dari Polsek Soko dan Polres Tuban, kemudian mengamankan semua panitia pilkades Desa Bangunrejo ke kantor Kecamatan Soko dengan menggunakan mobil rantis. Hingga pukul 21.00 wib suasana di Balai Desa Bangunrejo berangsur-angsur sudah mulai kondusif.

Sementara hasil penghitungan di Desa Gunung Anyar berdasar nomor urut, Mat Ridwan mendapat 834 suara, Mohamad Mujid 624 dan Asmuri dengan 622 suara. Sedangkan di Desa Sandingrowo juga berdasar nomor urut masing-masing Muhir Hadi 1.620 suara, Siti Masamah 124, Baehaqin 766 dan Suklin Dwi Astuti 83 suara. []

M ZAINUDDIN


Video Coblosan Pilkades Soko Rampung Digelar Desa Bangunrejo Tegang: